Mahasiswa Jurusan Ilmu Falak Ikut Boothcamp Program Talenta 2024

Dua mahasiswa Jurusan Ilmu Falak Fakultas Syariah IAIN Lhokseumawe menjadi peserta Boothcamp 2024. Ravik Walhidayah dan Raisa Salsabila merupakan dua peserta dari lima peserta yang lulus dari IAIN Lhokseumawe untuk mengikuti acara yang bergengsi tersebut.

Pelepasan keberangkatan dari Kampus IAIN Lhokseumawe dilakukan Sabtu, 12 Oktober 2024 di ruang Operation Room Gedung Biro Rektorat lantai 2. Kegiatan pelepasan mahasiswa peserta program Boothcamp Program Talenta tersebut merupakan hasil kerjasama IAIN Lhokseumawe bersama Elitery + USAID + AWS dalam peningkatan kapasitas mahasiswa dalam bidang IT yang akan menjalankan pelatihan intensif di Bintaro Tangerang Selatan tentang Cloud Computing dari tanggal 14 – 28 Oktober 2024.

Dalam program ini, mahasiswa peserta yang dinyatakan lulus ujian akan mendapatkan badges/micro-credential yg sdh diakui oleh banyak perusahaan IT nasional dan internasional sebagai pengakuan atas kemampuan dan kapabilitas mereka dalam bidang Cloud Computing.

Dalam arahannya, Bapak Rektor IAIN Lhokseumawe Prof. Dr. Danial, M. Ag menyampaikan beberapa pesan:

  1. Agar diikuti dengan Disiplin, tertib dan cermat.
  2. Mahasiswa peserta dari IAIN Lhokseumawe harus menjadi duta kampus untuk kepesertaan kegiatan ini dengan penuh komunikatif, inspiratif, kreatif dan produktif.
  3. Agar bisa menjadi agen transfer ilmu IT yang diperoleh kepada sesame mahasiswa pada jurusan masing-masing dan masyarakat dalam bentuk pengabdian.
  4. Harus mampu mengkampanyekan hal positif IAIN Lhokseumawe kepada Masyarakat luas, peserta lain dan penyelenggara kegiatan.

Kegiatan ini sebagai implementasi hasil kerjasama internasional bidang pendidikan yang menjadi pelaksanaan dari program MBKM pada bidang pendidikan mandiri setara dengan 20 SKS. Turut hadir dalam acara ini Warek I. Dr. Iskandar, M.Si, Warek II. Dr. Darmadi, M.Si, Dekan FEBI Dr. Mukhtasar,  Dekan Fasya Muhammad Syahrial Razali Ibrahim, P.hD, Kajur Perbankan Syariah Yoesrizal, Kajur ilmu Falak Teungku Ismail dan PIC program Talenta : Muhammad Ilham dan Subroto serta PIC kerjasama internasional skaligus kaprodi ES S2 Dr. Munawar Rizki Jailani.

  • ngopibet
  • dewa288
  • rp888
  • raja111