PBAK Fakultas Syariah, Mahasiswa sangat Antusias!

Mahasiswa fakultas Syariah pada tiap tahunnya selalu mengalami peningkatan, dan pada tahun ini antusias mahasiswa untuk menimba ilmu di fakultas syariah meningkat hingga 32%. Adapun peningkatan ini tidak luput dari adanya berbagai program Studi yang sangat dibutuhkan oleh pangsa pasar saaat ini, yakni Hukum Ekonomi Syariah, Hukum Keluarga Islam, Hukum Tata negara dan Prodi Astronomi Islam.

 

Fakultas Syariah IAIN Lhokseumawe melaksanakan Pengenalan Budaya Akademik Kampus (PBAK) kepada 275 mahasiswa baru. Kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang selalu diadakan pada setiap awal tahun ajaran. Kegiatan ini wajib diikuti oleh seluruh mahasiswa baru Fakultas Syariah yakni selama tiga hari. Hari kedua, Rabu 28 Agustus 2019 PBAK diselenggarakan langsung oleh fakultas masing-masing. Pada PBAK kali ini Fakultas syariah mengadakan PBAK di aula gedung Fakultas Syariah.

Adapun dalam kesempatan ini dekan memotivasi Mahasiswa Baru untuk terus berinovasi menciptakan lapangan kerja dan hidup dalam kemandirian, tegas dekan.